PUISI

Diposting oleh Mediana on 7:12:00 PM

Diriku yang Tak Berdaya

Aku ini manusia

Hanya terdiri dari jiwa dan raga

CiptaanMu yang memiliki akal dan budi

Senantiasa selalu menyakiti,

maupun membahagiakan sesama

Aku tak lepas dari dosa

Dosa oh dosa

Itu hal yang sangat menyakitkan diriMu

Tak sepantasnya manusia yang sebagai ciptaan,

melukai Sang Pencipta yang agung

Namun apa daya

Godaan yang menerpa

Menjatuhkan hati ini

Terjerumus ke dalam lingkaran setan

Tak berujung dan bercela

Oh Tuhan

Maafkanlah hambaMu ini

Bercela dan berdosa

Hina dan tak layak

Aku mau bertobat

Melepaskan diri dari belenggu dosa

Bantulah hambaMu ini ke jalan yang benar

Ingatkanku

Untuk selalu menyadarkan,

bahwa aku ini

manusia yang tak berdaya

di pengadilan terakhir itu

0 komentar: